Rangkai Senandung untuk Anak Lewat Kata dan Nada

Untuk menyampaikan pesan ataupun suasana hati, lagu bisa jadi pilihan yang tepat. Kini, banyak jenis lagu yang berkembang. Dari sekian banyak, lagu anak termasuk yang sedikit diproduksi. Akibatnya, banyak anak-anak terpaksa mendengarkan lagu yang kurang sesuai untuk usia mereka. Untuk itu, FKY 2022 mengajak masyarakat untuk kembali menghidupkan gairah penciptaan lagu anak dengan tujuan menyediakan sarana belajar alternatif bagi anak.

Kompetisi Cipta Lagu Anak tahun ini mengambil tema lingkungan. Sepuluh finalis terpilih kemudian menampilkan karyanya sekaligus dilakukan penjurian di Panggung FKY yang mengambil lokasi di Taman Kuliner Condongcatur.
Video Lainnya